Ruang Kepenulisan
Dalam menjalankan fungsi dari devisi PSDM sebagai wadah perkembangan Mahasiswa Teknik Geofisika adalah dengan cara menyediakan program kerja yaitu “Ruang Kepenulisan”. Ruang Kepenulisan sendiri merupakan sebuah wadah pengembangan minat mahasiswa Teknik Geofisika dalam ranah kepenulisan yang diharapkan dapat membantu Mahasiswa Teknik Geofisika dalam pengembangan diri dan persiapan terhadap lomba dibidang kepenulisan ataupun ranah produktif-kompetitif lainnya.
Bentuk kegiatan dari “Ruang Kepenulisan” yaitu berupa pelatihan dan pengawalan terhadap lomba kepenulisan dan ranah produktif-kompetitif lainnya. Dalam pelatihan ini akan didatangkan pembicara dari mahasiswa aktif ataupun alumni yang memiliki kemampuan dan pengalaman dalam perlombaan yang relevan.
Mahasiswa yang berpartisipasi akan dikelompokkan berdasarkan minatnya dan akan dilatih langsung oleh para menotor yang sesuai dengan bidangnya. Para kelompok dan mentor akan melakukan proses mentoring terkait bahasan materi sesaui bidangnya.
Materi yang disampaikan pada kegiatan “Ruang Kepenulisan Tahun 2024/2025 : Periode Maret” yaitu menngenai kepenulisan jurnal, esai, dan poster , dengan narasumber yaitu:
- Yustisio Dianwiyono
- Farizki Budi Pangestu